Setelah 82 Tahun Merdeka, Warga Londok Akhirnya Nikmati Perbaikan Jalan

- Jurnalis

Senin, 13 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung, Dikte.id— Kepala Desa Sugihmukti, Kecamatan Pasirjambu, Kabupaten Bandung, H. Ruswan Buchori mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung dalam meningkatkan infrastruktur Jalan Keneng–Londok.

Menurut Ruswan, setelah adanya pengerjaan yang dilakukan Bupati Bandung H.M. Dadang Supriatna melalui Dinas PUTR, kini tersisa sekitar tujuh kilometer lagi hingga sampai ke perbatasan antara Kabupaten Bandung dan Kabupaten Cianjur.

“Jalan Keneng–Londok merupakan akses penghubung antara dua kabupaten, yaitu Cianjur dan Kabupaten Bandung,” ujarnya, Minggu (12/10/2025).

Ruswan menjelaskan, pengerjaan pada tahun 2025 ini baru mencapai perbatasan Simpang Lima, tepatnya di persimpangan arah ke Kampung Dewata, Desa Tenjolaya, Kecamatan Pasirjambu, dengan panjang kurang lebih lima kilometer dari arah Kampung Camara.

“Semoga pada tahun 2026 mendatang progres peningkatan infrastruktur ini dapat diteruskan hingga ke perbatasan antara Kabupaten Bandung dan Kabupaten Cianjur,” harapnya.

Ruswan menambahkan, sejak 82 tahun Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya, baru kali ini warga Kampung Londok dan Dewata merasakan perhatian serius terhadap pembangunan infrastruktur jalan dari Pemkab Bandung di bawah kepemimpinan Bupati H.M. Dadang Supriatna.

Selain merealisasikan harapan warga, Bupati yang akrab disapa Kang DS itu juga menjadi bupati pertama yang bersedia menginjakkan kaki di Kampung Londok dan bertemu langsung dengan masyarakat saat melakukan kunjungan kerja.

“Atas nama warga Desa Sugihmukti, saya sangat mengapresiasi langkah dan perhatian Bupati Bandung. Semoga apa yang telah dilakukan Pemkab Bandung mendapat dukungan pula dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, khususnya dari Bapak Gubernur Kang Dedi Mulyadi, mengingat jalan ini merupakan akses penghubung antara Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Bandung,” tutur Ruswan.

Ia juga berharap Bupati Bandung senantiasa diberi kelancaran dan kekuatan dalam memimpin roda pemerintahan agar Kabupaten Bandung semakin Bedas, serta pembangunan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat semakin meningkat.

“Semoga Bupati Bandung selalu diberi kesehatan dan keberkahan dalam memimpin, demi kemajuan Kabupaten Bandung yang lebih Bedas lagi,” pungkasnya. (Awing)

Berita Terkait

Jalan Mulus Keneng – Londok Sangat Dinantikan Warga, Semoga Bupati Bandung Bisa Segera Meresmikan Pemakaiannya
Tak Ada Ampun! Reklame Tak Berizin di Bandung Disegel Satgas Kepatuhan Pajak
Koperasi Desa Merah Putih di Bojongsoang, Fokus Baru Kang DS untuk Kemandirian Ekonomi
Bangun Ekosistem Seni Budaya, Pemkab Bandung Launching 3 Inovasi Unggulan
Operasi Gabungan Perdana di Kabupaten Bandung, Bappenda Gencarkan Penertiban Pajak Kendaraan
Ketua APDESI Ibun Yanto Atot: Bantuan Keuangan Bonus Produksi Panas Bumi Tingkatkan Kualitas Pembangunan Fisik
Warga Antusias Sambut Program Produksi Panas Bumi, Terimakasih Kang DS.
Bupati Bandung Turun Langsung Pantau Perkembangan Koperasi Merah Putih
Tag :

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 06:53 WIB

Setelah 82 Tahun Merdeka, Warga Londok Akhirnya Nikmati Perbaikan Jalan

Minggu, 12 Oktober 2025 - 18:06 WIB

Jalan Mulus Keneng – Londok Sangat Dinantikan Warga, Semoga Bupati Bandung Bisa Segera Meresmikan Pemakaiannya

Jumat, 10 Oktober 2025 - 11:06 WIB

Tak Ada Ampun! Reklame Tak Berizin di Bandung Disegel Satgas Kepatuhan Pajak

Kamis, 9 Oktober 2025 - 14:53 WIB

Koperasi Desa Merah Putih di Bojongsoang, Fokus Baru Kang DS untuk Kemandirian Ekonomi

Kamis, 9 Oktober 2025 - 11:23 WIB

Bangun Ekosistem Seni Budaya, Pemkab Bandung Launching 3 Inovasi Unggulan

Berita Terbaru

HUMANIORA

Kick Off Hari Santri, Biaya PBG Pesantren Masuk Kategori Sosial

Minggu, 12 Okt 2025 - 12:24 WIB